Latest Updates

Mengenal Business Plan


Pernakah anda ingin mencoba menulis Business Plan, tetapi terkendala berbagai alasan. Salah satu alasan mengapa kita tidak menulis bisnis plan pada awal membuat bisnis karena kita tidak begitu mengetahui manfaat yang kita peroleh jika kita memiliki business plan.

Untuk itu tulisan saya di blog ini akan berusaha mengupas banyak hal mengenai business plan, tidak hanya cara membuatnya, tetapi juga cara memanfaatkannya.

Business Plan pada dasarnya merupakan sebuah konsep yang terencana dan terukur yang dibuat secara sistematis untuk memberi petunjuka arah pencapaian usaha. Tulisan ini merupakan intisari yang saya rangkum dari buku Business Plans Kit For Dummies yang ditulis oleh Steven Peterson,PhD, dkk. Beberapa dari point-point ini juga saya tambahkan sesuai dengan pemahaman saya.

Secara umum manfaat business plan antara lain:
1). Sebagai panduan bagi kita sehingga bisnis bisa fokus mencapai target-target yang sudah kita rencanakan. Business Plan pada dasarnya seperti peta yang akan menjelaskan tentang posisi kita saat ini, merencanakan rencana masa depan, menjelaskan apa peluang yang bisa kita dapatkan di masa depan dengan memanfaatkan strategi keuangan, operasional, pemasaran dan organisasi kita.
2). Sebagai pijakan bagi investor atau mitra strategis untuk menilai rencana bisnis kita. Ini mirip dengan fungsi proposal dari sebuah kegiatan.

Banyak diantara kita melakukan kegiatan bisnis hanya sekedar membuat bisnis dan tidak memiliki berbagai rencana-rencana, sehingga terkadang dalam perjalannya nanti bisnis akan kehilangan arah.

Hubungan antara Business Plan dan bisnis kita ibarat sebuah kapal yang hendak berlayar pada
samudera luas. Jika Bisnis kita adalah kapalnya maka, bisnis Plan adalah peta yang menunjukkan  tujuan dan rute yang Anda akan kita tuju. Tetapi panduan itu mestilah lengkap, di dalamnya berisi rincian bahan-bahan dan tim yang kita miliki. Sehingga dari sana kita bisa memperkirakan biaya, serta kondisi yang akan kita temui, bahkan tentu saja panduan itu juga menjelaskan menganai mengantisipasi kapal-kapal lain yang bisa saja akan menghalangi jalan kita mencapai tujuan.

Di artikel selanjutnya akan kita bahas mengenai apa saja isi dari Business Plan

0 Response to "Mengenal Business Plan"

Post a Comment